Menyampaikan Pesan dengan Video


Komunikasi menjadi kebutuhan manusia untuk berinteraksi dengan manusia lainnya dan seiring zaman yang berkembang komunikasi semakin dibutuhkan dalam setiap aspek kehidupan dan pekerjaan sehingga berkembang menjadi beragam cara dan bentuk, bahkan melampaui batasan ruang dan waktu. Kemampuan komunikasi yang baik akan membantu seseorang mengungkapkan gagasan, kegelisahan dan pemikiran. Dari pemikiran ini Stube-HEMAT Yogyakarta memfasilitasi mahasiswa dengan pelatihan Communication Skills online yang melatih mahasiswa memiliki keterampilan berkomunikasi untuk mengungkapkan ide-ide mereka dan menyampaikannya melalui video. Ada duapuluh tiga mahasiswa dari berbagai daerah dan program studi mengikuti pelatihan ini dan menghasilkan duapuluh satu video dalam tiga kategori:

Kategori Masalah Sosial
1. 4S - Sumba Syantik Susah Sinyal, oleh Apronia, https://youtu.be/r-d2VrnDGIQ
2. Nebeng di teman, oleh Elin, https://youtu.be/jfHHYsPPcJg
3. Pilih Nikah atau Kuliah, oleh Linda, https://youtu.be/NkA5CutSQNw
4. Permasalahan di Gunung Kidul, oleh Adnan, https://youtu.be/3OdG5Xl_pQw
5. Di antara Rindu & Corona, oleh Jemri, https://youtu.be/0cGwh8IUJZg



Kategori Covid-19
1. Efek Karantina, oleh Natra https://youtu.be/6i-IFlCbmwg
2. Ose Pahlawan Karena Seng Pulang Kampung, oleh Marcho & Lambert, https://youtu.be/OoUudEZKLUM
3. Puao Terkini Covid 19, oleh Sindy, https://youtu.be/WvrRGPTb8Ic
4. Jaga Jarak Bukan Berarti Menjauh, oleh Satry, https://youtu.be/tcfrLKAMmeQ
5. Dicium Aspal Baru Tau Rasa, oleh Aldo, https://youtu.be/7Gg8uSVM-nI
6. Mahasiswa Sumba Waspada Covid, oleh Trisno, https://youtu.be/ngjE93tHHbc
7. Dampak Covid-19 Dalam Industri Pariwisata, oleh Ine, https://youtu.be/bCmSVN_UFRo
8. Salah Kaprah Pemahaman Istilah-Istilah Dalam Covid-19, oleh Nia Oy, https://youtu.be/oqq6rlPR2eM
9. Covid-19 Bukanlah Penghalang, oleh Alen, https://youtu.be/hSPzUYJOu_Y
10. Corona Sumba, oleh Deriatus Awa, https://youtu.be/ul8sngloxQo
11. Haruskah Mudik Saat Pandemi Covid 19?, oleh Irene, https://youtu.be/fL6nrXjmt_A



Kategori Bebas
1. Top 3 lagu di rumah saja, oleh Wanti https://youtu.be/rwPDVJ1kb6E
2. Perubahan karena COVID, oleh Wulan, https://youtu.be/M8B8-82_3Ng
3. Tips Mengatasi Stress di Rumah Aja, oleh Gilang & Lusi, https://youtu.be/ltJH9EnJTYc
4. Desa Pluneng Melewati Cobaan Covid-19, oleh Aistia, https://youtu.be/adoZLDEcvuI
5. Ketaatan Di Tengah-tengah Covid 19, oleh Rivaldo, https://youtu.be/Wj3nOp2R05c



Proses pelatihan dan pendampingan untuk mengasah kemampuan berkomunikasi sampai pada pembuatan video meninggalkan kesan kuat bagi peserta, seperti yang diungkap oleh Ellyn atau Aprilian Sari Tamu Ina, “saya sangat senang ikut pelatihan ini karena bermanfaat dan belajar banyak hal tentang communication skills, belajar bersama dan berkenalan dengan teman baru. Yang paling berkesan ketika membuat video prosesnya menantang dan berkali-kali ‘take’ video karena kesalahan kecil dan itu lucu sekali. Pelatihan ini memberi manfaat saya lebih percaya diri berbicara di depan umum dan tidak rasa takut lagi”

Penasaran dengan video lainnya? Silahkan klik tautan-tautan yang ada dalam daftar judul video di atas. (TRU).

Komentar